Pembersih Jalan Mogok, Kota Madrid Penuh Sampah

Kota Madrid, Spanyol dipenuhi sampah akibat pembersih jalan mogok.
Sumber :
  • REUTERS/Susana Vera

VIVAnews - Ribuan pembersih sampah di kota Madrid sudah sepekan ini melakukan aksi mogok menyusul adanya rencana pemotongan upah. Akibatnya, ibu kota Spanyol itu dipenuhi sampah yang menggunung, dan berpotensi menimbulkan penyakit.

Diberitakan The Telegraph, Kamis, 14 November 2013, lebih dari 6.000 petugas pembersih jalan dan tukang kebun kota menggelar aksi mogok. Aksi ini menyusul rencana pemotongan gaji sebesar 40 persen dan pemecatan 1.100 orang oleh tiga perusahaan swasta yang mempekerjakan mereka.

Akibat mereka mogok, kota Madrid dipenuhi sampah. Makanan yang membusuk mulai menyebarkan baunya, pecahan kaca, dan kotoran anjing membuat beberapa daerah tidak dapat dilalui. Jika sudah seperti ini, tikus-tikus penyebar penyaki berpesta pora.

Warga yang khawatir kotanya dikuasai tikus menggelar petisi agar pemerintah menurunkan tentara untuk membersihkan sampah. Sudah 30.000 orang yang menandatangani petisi yang baru digulirkan dua hari itu.

"Sampah memakan kami hidup-hidup dan jika tidak ada solusinya, tentara harus bertindak. Kirim pasukan untuk bersihkan jalanan Madrid," tulis petisi di situs Change.org itu.

Wali Kota Madrid, Ana Botella, menyerukan para pekerja jalanan untuk menghentikan mogok mereka. Tapi, hingga kini, belum ada kejelasan kapan mogok akan berakhir.

Terpopuler: Adu Laris Fortuner vs Pajero Sport, Shin Tae-yong Mudah Beli Palisade

"Ini menjijikkan, tinggal menunggu waktu sampai orang-orang sakit," kata seorang warga, Yesica Lopez. (adi)

Serial Secret Ingredient

Main Series Bareng Nicholas Saputra, Lee Sang Heon Jadi Bisa Masak Orek Tempe

Sebagai infomasi, Nicholas Saputra berperan sebagai Chef Arif yang berada dalam pusaran konflik antara Ha-Joon (Sang Heon Lee) dan Maya (Julia Barretto).

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024