VIDEO: Presiden Rusia Kampanyekan Badminton

Presiden Rusia, Dmitry Medvedev, mengkampanyekan badminton
Sumber :
  • YouTube

VIVAnews - Presiden Rusia, Dmitry Medvedev, baru-baru ini mempromosikan olahraga bulutangkis dengan bertanding bersama Perdana Menteri Vladimir Putin. Bagi Medvedev, badminton bukan sekadar olahraga, melainkan permainan yang cocok bagi mereka yang ingin sukses.

Menurut stasiun berita BBC, 25 Oktober 2011, kampanye Medvedev itu direkam dalam video yang dirilis kantor kepresidenan Rusia, Kremlin. Video itu pun telah diunggah ke laman sosial YouTube.

Berpakaian layaknya pemain profesional dan memegang raket, Medvedev berseru agar anak-anak sekolah menyukai badminton. Pemain badminton, lanjut Medvedev, "bisa mengambil keputusan yang cepat. Artinya, mereka punya kemauan untuk mencapai sukses."

Selanjutnya muncul tayangan Medvedev bertanding bulutangkis melawan Putin. Mereka berdua tampak gembira bisa saling berbalas tepokan kok dari raket masing-masing.

Asosiasi Badminton Rusia memuji kampanye Medvedev itu, yang ditayangkan dalam blog pribadinya. Sebaliknya, ada juga yang menanggapi sinis.

"Presiden kan seharusnya menangani urusan lebih global ketimbang bertindak sebagai guru olahraga," kata seorang komentator bernama Dmitry Yermolayev dalam komentarnya di blog pribadi Medvedev.

Sejumlah pemimpin Rusia dikenal gemar menekuni suatu cabang olahraga. Putin, yang diperkirakan mencalonkan diri lagi sebagai presiden pada pemilu tahun depan, hobi membanting lawan di atas matras judo. Sebelumnya, mendiang Presiden Boris Yeltsin terkenal gemar akan olahraga tenis.

Tebar Berkah Ramadan 1445 H, Mandiri Group Santuni 57.000 Anak Yatim dan Duafa
Polda Bali bersama bidang metrologi dan tertib niaga Disperindag kota Denpasar sidak SPBU

Jelang Hari Raya Idul Fitri, Persediaan BBM di Bali Masih Aman

Polisi melakukan sidak ke SPBU di sekitar Denpasar, Bali.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024